Jaringan komputer telah menjadi salah satu faktor terpenting untuk bisnis pada saat ini, Anda/perusahaan bisa menghemat banyak biaya dengan memanfaatkan fungsi jaringan di dalam perusahaan Anda seperti berbagi koneksi Internet, berbagi file (akses data), berbagi printer (cukup dengan satu printer bisa di pakai oleh banyak orang) dan fungsi lainnya. Atau untuk mempublikasikan Server dan membuat Anda atau karyawan Anda dapat mengakses data atau sistem perusahaan Anda dari mana saja (di seluruh dunia) melalui Internet. Bukan hanya itu saja, tetapi juga bisa diberlakukan untuk aplikasi atau sistem yang lebih kompleks, sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.
Jaringan komputer bisa diterapkan oleh siapa saja dan tidak selalu memerlukan alat yang harganya mahal untuk mendapatkan jaringan yang handal dan stabil, yang Anda perlukan adalah saran yang bagus dan teknisi yang handal yang mampu mewujudkannya.
Jika Anda adalah pemilik tempat bisnis yang banyak dikunjungi orang, maka Anda bisa memberikan pelayanan lebih kepada pelanggan Anda dengan mengadakan jaringan Wifi/Hotspot (gratis atau berbayar) untuk mengakses Internet ketika mereka mengunjungi tempat Anda. Untuk akses Wifi gratis, Anda bisa memanfaatkan sistem “Social Wifi” di mana mengharuskan pengunjung untuk mempublikasikan bahwa mereka sedang menggunakan Wifi gratis di tempat Anda di profil media sosial mereka. Bisa bayangkan berapa banyak orang yang membaca mengenai tempat Anda di media sosial? Tidak terbatas …, itulah kekuatan media sosial. Dan untuk akses Wifi berbayar, Anda bisa menjual kupon untuk akses Internet atau di paket dengan produk yang Anda jual sehingga lebih menarik.
Dengan memiliki jaringan komputer yang handal dan sistem yang bagus serta melakukan pemeliharaan sistem dan jaringan komputer secara berkala maka Anda/perusahaan akan bisa mencapai proses operasional IT yang efektif seperti yang telah dilakukan oleh banyak perusahaan besar.